Kamis, 26 April 2012

Tips Memilih Anting Sesuai Bentuk Wajah


Apakah wajah Anda bulat? Kotak? Atau oval? Anting apa yang cocok untuk jenis wajah Anda? Simak panduannya di galeri berikut ini.

Wajah Oval 
Wajah panjang dan tidak terlalu lebar di bagian atas dan bawah memang ideal. Hampir segala jenis anting cocok untuk pemilik wajah ala Megan Fox tersebut. Anting mutiara, giwang yang simpel, atau anting yang berbentuk butiran air adalah jenis anting yang paling cocok untuk dikenakan pada wajah oval.



Cocktail dress elegan by Ronald V. Gaghana di Opening Night Fashion Nation

Setelah lama absen di Fashion Nation, tahun ini Ronald yang identik dengan cocktail dress elegan penuh detail kembali memeriahkan Senayan City Audi Fashion Nation Sixth Edition. Ronald selalu diperhitungkan di industri mode Indonesia dengan rancangan gaun malam hingga busana muslim modern.






Ragam Cincin Cocktail Cantik



"Cocktail ring" alias cincin cocktail adalah sebutan untuk cincin berukuran besar yang terlihat mencolok di jemari. Jenis cincin ini sangat cocok digunakan baik untuk melengkapi busana yang simpel maupun untuk memperkaya busana yang sudah "ramai". Tak akan menimbulkan kesan berlebihan karena bentuknya hanya selingkar cincin di jari. Jangan lupa percantik kuku dan jari tangan dengan manicure sebelum memamerkannya bersama cincin cocktail.


Minggu, 15 April 2012

Make-Up Cantik untuk Si Hitam Manis


Anggapan "wanita cantik harus berkulit putih" sepertinya hanya berlaku di beberapa negara Asia. Di belahan dunia lainnya, wanita justru dianggap cantik bila memiliki kulit cokelat keemasan. Lalu bagaimana menonjolkan keindahan kulit cokelat dengan make-up? Contek inspirasinya dari sejumlah seleb berikut ini.


Tampak langsing tanpa diet dengan gaun ilusi optik

Optical illusion dress alias gaun dengan motif ilusi optik, bisa jadi salah satu solusi untuk membuat tubuh terlihat langsing dan berlekuk indah, tanpa perlu diet atau olahraga. Gaun ini memiliki motif yang membentuk bayangan lekukan tubuh (biasanya berwarna hitam) untuk memberikan kesan tubuh lebih ramping dan berlekuk. Tentu saja, seperti namanya, tubuh indah tersebut sebetulnya hanya ilusi.